17 Kelurahan Terdampak Banjir di Kota Palangka Raya

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

 


Palangka Raya, BetangTv News – Sebanyak 1.559 jiwa 658 Kepala Keluarga (KK) dan 468 rumah di 17 Kelurahan di Kota Palangka Raya terdampak Banjir.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palangka Raya, Emi Abriyani mengungkapkan, bahwa saat ini pihaknya telah mendirikan posko pengungsian sebagai tindak lanjut penanggulangan musibah banjir tersebut.

“Saat ini kami telah mendirikan Posko yang dibangun di sebuah lahan kosong di Jalan Arut,” kata Emi, Kamis (17/11/2022).

Emi menyebutkan bahwa berdasarkan hasil pemantauan tim di lapangan, jika ketinggian air telah mengalami kenaikan terus-menerus dalam beberapa hari ini. Angkanya bervarian mulai dari 30-60 cm perharinya.

“Dari hasil pendataan sementara, ada sebanyak 17 kelurahan yang terdampak banjir. Dari belasan kelurahan itu jumlah jiwa yang turut merasakan dampaknya sebanyak 1.559 jiwa dengan 658 Kepala Keluarga (KK) dan 468 rumah,” ungkap Emi.(Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Upaya Pencegahan Karhutla, BPBD Kota Palangka Raya Tingkatkan Patroli di Wilayah Rawan Terbakar

        Pengunjung : 535 Sumber Foto : BPBD Kota Palangka Raya Palangka Raya, Betang.Tv – …