Palangka Raya, betang news
Sebagaimana keputusan Rapat Pleno Komisi Penyiaran Indonesia, beberapa waktu lalu di Jakarta, Lembaga Negara Independen yang mengurus Penyiaran Nasional ini memutuskan, Kota Banjarmasin, ibukota Provinsi Kalimantan Selatan, sebagai tuan rumah penyelenggaraan agenda tahunan Rapat Koordinasi Nasional ( Rakornas) Komisi Informasi Indonesia (KPI) se Indonesia, sekaligus sebagai tuan rumah Peringatan Hari Penyiaran Nasional (Harsiarnas) tanggal 1 April 2019.
Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat, Yuliandre Darwis mengakui momen Harsiarnas sangat penting karena berdekatan dengan dua even besar , yakni pemilihan legislatif (pileg) dan pemilihan presiden (pilpres) 2019. “Harsiarnas tidak hanya dimaknai dengan seremonial belaka, namun harus bisa membawa spirit kedamaian dalam pelaksanaan pesta demokrasi di tanah air,” kata Yuliandre Darwis.
Selain menggelar acara Rapat Koordinasi Nasional, KPI juga menyelenggarakan sejumlah Seminar, dengan tema yang cukup beragam, selain menyoal masalah penyiaran nasional, juga akan menggelar seminar kebangsaan terkait Pemilu Damai 2019 yang menghadirkan Narasumber dari KPU Pusat dan Bawaslu RI.
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) direncanakan akan hadir bersama sejumlah Menteri dan insan penyiaran pada Hari Penyiaran Nasional (Harsiarnas) 2019 di Banjarmasin. Seperti diketahui, pada tahun ini Kalsel menjadi tuan rumah pada Puncak Hari Penyiaran Nasional ke 86 tahun 2019 yang diperingati setiap tanggal 1 April. (*anjelo)