Pelajar SMA Bikin Film Pendek Dalam Ajang Prestasi Festival Lomba Seni Siswa Nasional ( FLS2N ).

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Palangka Raya, BetangTv – Para kontingen dari Kabupaten dan Kota se Kalimantan Tengah (Kalteng) menampilkan film pendek hasil karya-karyanya pada ajang Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) 2019 di Hotel Batu Suli, Selasa (09/07).

Dalam Ajang Prestasi FLS2N ini megadakan berbagai lomba diantaranya pembuatan film pendek.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng dengan tujuan memberikan pengalaman berkompetisi guna menjunjung tinggi nilai kebersamaan dalam keberagaman untuk memberi inspirasi keteladanan dalam mencapai prestasi di bidangnya.

Ini juga bertujuan agar keterampilan dan budaya yang berbeda dapat berkontribusi terhadap pengembangan sumber daya manusia untuk mendukung tumbuh kembangnya ekonomi kreatif dikalangan siswa-siswi khususnya di Bumi Tambun Bungai seperti yang diucapkan ketua panitia penyelenggara dalam sambutan pembukaan FLS2N pada Selasa 9 juli 2019 kemarin.

Dalam lomba pembuatan film pendek ini didukung oleh dewan juri yang berpengalaman sekalian menjadi ajang mengasah kreativitas seni para pelajar yang ada di Kalteng.(Didik)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Ini Pesan Pemuda Kalimantan Tengah di Hari Jadi Kota Palangka Raya Ke-67

        Pengunjung : 453 Palangka Raya Betang.Tv- Tokoh muda Kalimantan Tengah sekaligus Demisioner Wakil Presiden …