Penandatanganan Kesepakatan Jaksa Kalteng Dengan Pemkot Palangka Raya

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Penandatanganan Kesepakatan Jaksa Kalteng Dengan Pemkot Palangka Raya

BetangtvNews Palangka Raya, Walikota Palangkaraya, Fairid Naparin didampingi oleh Sekretaris Daerah, Hera Nugrahayu , Kepala Satuan Organisasi Perangka Daerah (SOPD) Kota Palangka Raya, serta Real Estate Indonesia (REI) menghadiri acara Penandatanganan Kesepakatan bersama pengurus Daerah Persatuan Jaksa Indonesia Kalimantan Tengah bertempat di Aula Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah Jalan Imam Bonjol Palangka Raya. Kamis (8/8/2019).

Penandatanganan kesepakatan dengan Pemerintah Kota Palangka Raya (Dinas Perumahan dan Pemukiman, Dinas Penanaman Modal & Pelayanan Terpadu Satu Pintu), Badan Pertanahan Nasional Kota Palangka Raya, dan Bank BRI Syariah Cabang Palangka Raya ini bertujuan untuk menyepakati program pembangunan rumah hunian terjangkau untuk pegawai kejaksaan Se-Kalimantan Tengah dan untuk masyarakat umum juga tentunya.

 

Melalui kerjasama ini nantinya diharapkan bisa membantu masyarakat umum khususnya pegawai di kejaksaan yang pendapatannya masih di bawah standar dan belum mempunyai hunian tempat tinggal di Kalimantan Tengah agar terbantu melalui program ini.(eko/wahyu)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Wakil Ketua II DPRD Bartim Membuka Bintek Wirausaha Baru IKM

        Pengunjung : 368 Tamiang Layang, Betangtv – Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Barito Timur, …