Jakarta, BetangTv News -Berdasarkan data hujan yang terukur di wilayah Jabodetabek, tanggal 8 Februari 2020 Pkl 07.00 WIB dapat dianalisis bahwa hujan intensitas sedang hingga lebat terjadi cukup merata, dengan intensitas tertinggi terukur di Pulomas, Jakarta Utara hingga mencapai 244,2 mm/hari.
Konsentrasi hujan intensitas sangat lebat (> 100 mm/hari) terjadi di wilayah Bogor, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, sebagian Jakarta Timur dan Jakarta Selatan.
Prakiraan curah hujan harian dengan intensitas sedang hingga lebat pada periode 08 hingga 13 Februari 2020 berpotensi terjadi di wilayah Aceh, Kepulauan Riau, Sumatera Barat, Bengkulu, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, Jawa Timur, Bali, NTB, NTT, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat dan Papua.
Gelombang dengan tinggi 2.5 – 4.0 meter (Rough Sea) berpeluang terjadi di Perairan Utara Kepulauan Anambas – Natuna, Perairan Enggano – Bengkulu, Perairan Barat Lampung, Selat Sunda bagian selatan, Samudera Hindia Barat Kepupalauan Mentawai hingga Selatan Banten
Untuk wilayah Jabodetabek pada periode 2 hari kedepan, hujan dengan intensitas ringan-sedang masih dapat terjadi di wilayah selatan (Tangerang bagian selatan, Jakarta Selatan, Depok, Bogor) terutama pada sore-malam hari, sedangkan untuk wilayah Jakarta Pusat hingga Utara umumnya potensi hujan dapat terjadi pada dini hari menjelang pagi dengan intensitas ringan-sedang. Namun untuk wilayah Jawa Barat pada tanggal 8-10 diprediksikan berpotensi hujan lebat disertai angin kencang, kilat/petir.
Wilayah-wilayah Indonesia yang berpotensi hujan lebat disertai angin kencang kilat/petir sebagaimana terlampir.
Masyarakat diimbau agar tetap waspada dan berhati-hati terhadap dampak yang dapat ditimbulkan seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, angin kencang, pohon tumbang, dan jalan licin.(rilis BMKG/Red)