Diguyur Hujan, Presiden dan Menteri Tinjau Lahan Food Estate

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Kuala Kapuas, BetangTv – Dibawah guyuran hujan yang cukup deras tidak menyurutkan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi), Menhan Prabowo Subianto, Menteri PUPR Basuki Hadi Mulyono, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo didampingi Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran meninjau lokasi lahan food estate di Kecamatan Dadahup, Kabupaten Kapuas, Kamis (9/7/2020).

Dengan menggunakan payung, Presiden dan sejumlah Menteri serta Gubernur Kalteng berjalan kaki di area lahan food estate serta melewati jembatan penyebrangan di lokasi Desa Bentuk Jaya A5, Dadahup.

Dilokasi, Presiden, Menteri serta Gubernur juga mendengarkan penjelasan Bupati Kapuas Ben Brahim, serta diskusi di pondok sekitar lahan untuk membahas mengenai program nasional food estate tersebut.

Diskusi di lokasi juga disampaikan oleh Menteri Pertanian Syahrul dan Menteri PUPR Basuki, mengenai kesiapan lahan serta ketahanan pangan hingga mengenai irigasi dan sarana infrastruktur di lokasi setempat.(Tim/Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Ini Pesan Pemuda Kalimantan Tengah di Hari Jadi Kota Palangka Raya Ke-67

        Pengunjung : 453 Palangka Raya Betang.Tv- Tokoh muda Kalimantan Tengah sekaligus Demisioner Wakil Presiden …