Wartawan Nasrani Kalteng Gelar Bhakti Sosial Dan Pelayanan Rohani Bagi Warga Binaan Rutan Kelas IIA Palangka Raya

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  


Palangka Raya, BetangTV News. –
Pengurus Daerah Persatuan Wartawan Nasrani Indonesia (Pewarna) Kalimantan Tengah, menggelar Bhakti Sosial dan ibadah penyegaran rohani di lingkungan Rumah Tahanan Negara (RUTAN) Klas II A Palangka Raya, Sabtu (29/7) akhir pekan tadi.
Kegiatan yang langsung dipimpin Ketua Pengurus Daerah (PD) Pewarna Kalteng Frida Magdalena itu dalam bentuk kunjungan kasih dan menyerahkan bingkisan kepada warga binaan di lingkup Rutan Kls II A, khususnya beragama Nasrani baik Katolik maupun Kristen Protestan.
Menurut Frida Magdalena Bhakti sosial dan ibadah penyegaran iman / rohani tersebut merupakan salah satu program kerja wartawan Nasrani di daerah berjuluk Bumi Isen Mulang itu. Kegiatan tersebut merupakan perdana kalinya dilaksanakan, dan ke depannya akan diteruskan.
Frida menyatakan sangat berterimakasih kepada Pimpinan dan segenap pejabat Rutan yang telah memberikan kesempatan serta kerjasama atas kegiatan tersebut sehingga dapat terlaksana dengan baik.
Pada acara yang dihadiri Korwil Pewarna Kalimantan dan Sumatra Pdt.Alex Wulur itu, Kepala Rutan Kls II A Suwarto,And,IP.SH mengaku pihaknya sangat membutuhkan dukungan dalam pembinaan iman bagi warga binaan seraya menyatakan apresiasi dan terimakasih pihaknya atas kunjungan kasih maupun ibadah penyegaran rohani bagi para binaan mereka.


Terkait pembinaan iman dan rohani bagi warga Kristiani terdapat sebuah rumah ibadah (Gereja) okuimene Santo Paulus melayani sedikitnya 400 orang, diantaranya ada 12 orang Katolik serta 107 orang Kristen Protestan119 Orang.
Diakui pula pihaknya sangat memerlukan dukungan pers untuk dapat mempublikasikan hasil-hasil karya warga binaan pemasayarakatan agar dapat menjadi hasil karya yang bernilai juga menjadi perwakilan dalam proses pembinaan terdapat sangat banyak nilai- nilai prositif yang akan mampu mendorong warga binaan untuk taat beribadah dan rajin bekerja keras agar nantinya saat telah bebas, mereka bukan beban masyarakat tetapi menjadi kebanggaan masyarakat tempat mereka akan tinggal.
Menurut Suwarto beberapa waktu lalu anak-anak binaan khususnya yang ada di dalam gereja binaan telah menghasilkan karya berupa Buku Aksara Jiwa 1 dan 2.
Buku-buku ini berisikan kisah pengalaman hidup serta pengalaman iman mereka yang pernah ada dalam masa pembinaan baik yang ada di rutan Palangka Raya maupun yang ada di rutan atau LP yang ada di daerah lainnya, yang pernah mereka tempati.
Pada ibadah yang dipimpin Pdt Imanuel dari pelayanan misi Palangka Raya, pelayanan Firman Tuhan oleh Pdt.Alex Wulur itu dihadiri pula oleh Kepala Bank Pembangunan Kalteng Kabupaten Katingan Empas Umar sekaligus menyerahkan tali asih berupa keperluan warna-warni sebesar Rp 1 juta serta kebutuhan warga Nasrani setempat secara simbolis (drt).


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa Imbangan ( TMMD ) Ke- 122 TA. 2024 “Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan Di Wilayah

        Pengunjung : 417 Tamiang Layang,Betangtv -Moment Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa Imbangan ( …