Pasutri Dibunuh Dengan Sadis Oleh Pelaku Tak Dikenal

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Palangka Raya  BetangTV News,- Jumat malam (23/09/2022), sekira pukul 23.00 WIB, warga di Jalan Cempaka, Kompleks PCPR I, Kelurahan Langkai, Kecamatan  Pahandut,  Kota Palangka Raya dikejutkan oleh peristiwa memilukan, yakni  pembunuhan sadis terhadap pasangan Suami Istri, Ahmad Yendianor (50) dan Fatnawati (45).

Kedua korban ditemukan tewas mengenaskan dengan sekujur tubuh penuh luka sabetan senjata tajam di dalam kamar tidur rumahnya.

Menurut informasi  warga,  pasangan suami istri tersebut, diduga dibunuh oleh  seorang pria  tidak dikenal yang masuk secara paksa ke dalam rumahnya. Sementara  saat itu keadaan rumah korban sudah sepi, dan kondisi cuaca pada saat kejadian hujan lebat.

Pelaku dengan leluasa melakukan aksinya kepada kedua korban, mengingat saat itu korban sedang tidur, sehingga tak sempat melakukan perlawanan dan tragisnya suami korban ditengarai dalam keadaan sakit, sehingga tak berdaya melawan pelaku.

Anak korban berinisial MY (16), siswa sekolah menengah atas, dilaporkan selamat dari aksi pembunuhan sadis ini, setelah ia berhasil meloloskan diri,  ke belakang rumah, ketika mengetahui orang tuanya diserang orang tak dikenal.

MY minta pertolongan dan mengutarakan kejadian yang sempat disaksikan menimpa kedua orang tuanya kepada tetangga.

Mengetahui adanya tindak kejahatan pembunuhan, warga segera melaporkan kejadian ini kepada aparat Polresta Palangka Raya guna pengamanan dan penyelidikan lebih lanjut.

Usai melakukan olah TKP, Polisi bersama tim Emergency Response Palangka Raya segera  mengevakuasi jenazah kedua korban ke RSUD Doris Silvanus, guna diotopsi.

Sampai saat ini aparat  berwajib masih menyelidiki motif pembunuhan keji ini dan masih meminta keterangan dari beberapa saksi guna secepatnya mengungkap kasus pembunuhan sadis ini. (RED)

 

 

 

 


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Wakil Ketua II DPRD Bartim Membuka Bintek Wirausaha Baru IKM

        Pengunjung : 367 Tamiang Layang, Betangtv – Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Barito Timur, …