Warga Langkai Mendapat Layanan Kesehatan Gratis

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Palangka Raya, Betang.Tv  News,  – Kelurahan Langkai bekerja sama dengan Puskesmas Marina Permai Kota Palangka Raya menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga RW II Kelurahan Langkai di Jalan Sulawesi Kota Palangka Raya, Senin (13/2/2023).

Pemeriksaan kesehatan gratis yang dilakukan meliputi pemeriksaan penyakit tidak menular (PTM) diantaranya tekanan darah, gula darah, dan kolesterol serta dlakukan pemberian vitamin maupun obat-obatan

“Dalam kegiatan ini kami melayani pemeriksaan dini terhadap PTM, dan bagi warga yang membutuhkan dapat memeriksakan diri untuk mendapat pelayanan kesehatan secara gratis,” ucap Kepala UPT Puskesmas Marina Permai, Hellyana.

Dalam pelaksanaan kali ini tim Puskemas Marina Permai beranggotakan empat orang yang terdiri dari dokter, perawat, apoteker dan bidan. Tercatat 53 warga yang memeriksakan kesehatanya dengan keluhan rata-rata darah tinggi, alergi, ispa dan nyeri sendi.

“Total ada 53 warga yang dilayani dengan keluhan di antaranya darah tinggi, alergi, ispa dan nyeri sendi. Semua warga dilayani dengan baik dan sudah diberikan obat maupun vitamin agar kondisi warga sehat dan dapat beraktivitas seperti biasa,” beber Hellyana

Sementara itu, Lurah Langkai Sri Wanti mengucapkan terima kasih atas layanan kesehatan dan dukungan yang diberikan Puskemas Marina Permai kepada warga khususnya di Kelurahan Langkai, semoga kegiatan ini berlanjut di kemudian hari.

“Kami ucapkan banyak terima kasih atas layanan kesehatan yang diberikan Puskesmas Marina Permai, ini merupakan bentuk nyata kepedulian kita bersama dalam menjaga kesehatan warga khususnya di Kelurahan Langkai,” tukas Sri.(Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Upaya Pencegahan Karhutla, BPBD Kota Palangka Raya Tingkatkan Patroli di Wilayah Rawan Terbakar

        Pengunjung : 535 Sumber Foto : BPBD Kota Palangka Raya Palangka Raya, Betang.Tv – …