Realisasi Kementrian Pertanian Salurkan Bantuan 127 Unit Pompa Air ke Bartim

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Betangtv,Tamiang Layang- Pemerintah Kabupaten (Pemkab)Barito Timur (Bartim)mendapatkan bantuan 127 unit pompa air dan perlengkapannya dari Kementerian Pertanian untuk program pompanisasi lahan pertanian tahun 2024.

Pompanisasi adalah upaya pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan petani dengan memperbaiki sistem irigasi di daerah kering.

“Tujuan program ini adalah untuk membantu kelompok tani dalam rangka penyediaan sarana dan prasarana untuk untuk menyuplai kebutuhan air disaat para petani kita kesulitan untuk mengairi sawah pada musim kemarau,”ujar Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Barito Timur, Lurikto Jumat,30 Agustus 2024.

Bantuan yang diterima tersebut sesuai dengan usulan yang disampaikan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Barito Timur kepada Kementerian Pertanian.

“Pompa-pompa ini disebar di sentra-sentra produksi padi yang memang membutuhkan bantuan pompanisasi.Untuk satu pompa berfungsi mengakhiri 6 sampai 10 hektar sawah,jadi pembagian pada kelompok tani menyesuaikan luasan lahan,”terang Lurikto”.

Lebih lanjut dikatakan Lurikto dengan adanya bantuan pompa itu,dapat membantu mengatasi kesulitan yang dihadapi kelompok tani.Oleh karena itu dirinya berpesan kepada kelompok tani penerima memanfaatkan bantuan tersebut sebaik-baiknya.

“Harus saling berbagi untuk memanfaatkan bantuan. Misalkan dalam kelompok itu ada 10 sampai 15 orang harus dipakai bersama-sama secara bergantian,”jelas Lurikto.

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan juga berharap program pompanisasi dapat berdampak kepada peningkatan produksi padi.

“Dengan pompanisasi ini, sekalipun kondisi alam kurang mendukung atau irigasinya tidak berfungsi, maka petani tetap bisa menanam padi,” pungkasnya.(Jetry)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Sosialisasi Dan Program PT.TKS Lakukan PPM Untuk Para Pelajar Di Barito Timur

        Pengunjung : 418   Betangtv,Tamiang Layang – Patuh dan taat pada amanah Undang-Undang dan …