Palangka Raya, Betang.Tv – Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggelar sosialisasi dengan fokus pada peningkatan kualitas Aparatur Sipil Negara (ASN).
Kegiatan bertajuk sentral dari sosialisasi ini mencakup aspek-aspek krusial dalam penyelenggaraan pemerintahan yang efektif dan berintegritas meliputi disiplin ASN, Manajemen Talenta, Penghargaan ASN dan Anti Korupsi serta Gratifikasi ini berlangsung di Ballroom Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya, Selasa (25/02/2025)
Pj Sekda Kota Palangka Raya, Arbert Tombak dalam sambutannya menyampaikan bahwa sosialisasi ini bernilai penting, agar para ASN mentaati kewajiban dan menjauhi larangan dijabarkan dalam perubahan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2023, Pemerintah telah menerbitkan Peraturan Pemerintah Nomor 94 Tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil.
“Saya berharap kegiatan ini dapat mendorong ASN untuk lebih produktif serta berintegritas yang dapat menjadi pertimbangan dalam pengembangan karier,” tutupnya.
Hadir dalam kegiatan ini, diantaranya Plt Asisten Administrasi Umum, Widyaiswara Utama Madya BPSDM Provinsi Kalteng, Plt Kepala Badan BKPSDM Kota Palangka Raya atau yang mewakili beserta jajaran, Kepala OPD di Lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya dan undangan lainnya.(Red)