Tamiang Layang, Betang.tv – Dengan lengkapnya anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Barito Timur (Bartim), usai melakukan Rapat Paripurna Istimewa I Masa Sidang II Tahun 2025 dengan agenda peresmian, pengangkatan, serta pengucapan sumpah/janji Pengganti Antar Waktu (PAW) yang digelar digedung DPRD Bartim. Bupati Bartim berharap sinergi antara DPRD dengan Pemerintah semakin kuat dalam membangun daerah.
Hai tersebut disampaikan Bupati Barito Timur M. Yamin dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten I Seda Bartim Ari Panan P.Lelo. Dirinya juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Dr. Ariantho S. Muler dan Drs. M. Yamin atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai anggota DPRD.
Selain itu Bupati terpilih masa jabatan periode 2025-2030 in juga mengucapkan selamat bertugas kepada Drs. H. Zain Alkim dan H. Rayesnan, SE., MAP yang telah resmi menjadi bagian dari DPRD Kabupaten Barito Timur.
“Dengan dilantiknya dua anggota baru ini, kami berharap sinergi antara DPRD dan Pemerintah Kabupaten Barito Timur semakin kuat dalam membangun daerah. Dukungan dari DPRD sangat penting untuk mewujudkan visi dan misi pembangunan daerah ke depan,” ujar Bupati M. Yamin.
Bupati juga menegaskan komitmennya dalam mewujudkan visi “BARTIM SEGAH” (Sejahtera, Elegan, Gigih, Amanah, dan Harmonis) dengan lima misi utama, termasuk pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, tata kelola pemerintahan yang bersih, pembangunan infrastruktur yang inklusif, optimalisasi sumber daya daerah, serta peningkatan kualitas hidup masyarakat.
Dengan peresmian dan pengangkatan ini, formasi DPRD Kabupaten Barito Timur kembali lengkap, dan diharapkan seluruh anggota DPRD dapat menjalankan tugasnya dengan baik dalam mengawal aspirasi masyarakat serta mendukung pembangunan daerah demi kemajuan Kabupaten Barito Timur.
Sementara, Ketua DPRD Bartim, Nursulistio mengatakan pihaknya telah melaksanakan rapat Paripurna dengan agenda PAW dua anggota DPRD Bartim yang diharapkan agar dapat memperkuat tugas dan fungsi DPRD Bartim.
“Hari ini kita melaksanakan pengambilan sumpah janji untuk dua orang anggota DPRD usulan dari partai PDI Perjuangan dan juga Perindo sebagai Pengganti Antar Waktu dari anggota Dewan terdahulu yang mengundurkan diri,” ucap Nursulistio saat diwawancarai awak media usai mengikuti rapat.
Menurut politikus dari partai berlambang pohon beringin ini bahwa kelengkapan anggota DPRD dengan hadirnya dua figur yang berpengalaman dalam dunia politik dapat menambah kekuatan lembaga DPRD untuk membangun kabupaten Barito Timur.
“Kami berharap dengan pengalaman dan akses yang mereka miliki, DPRD mendapatkan support dari masyarakat dan menguatkan tugas dan fungsi serta berbagai pengalaman ilmu dan wawasan untuk menguatkan tugas dan fungsi DPRD,” harapnya.
Pada acara tersebut turut dihadiri Wakil Ketua, serta Anggota DPRD Bartim, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pejabat Eselon II dan III, serta tamu undangan lainnya. Acara ini juga dihadiri oleh Asisten I Setda Kabupaten Barito Timur Ari Panan P.Lelo, SH mewakili Bupati Bartim.(Red)