Dilantik, Misnawaty M Yamin Resmi Jabat Ketua Dekranasda Bartim

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Palangka Raya, Betang.Tv
Misnawaty M Yamin resmi menjabat sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah Kabupaten Barito Timur periode 2025-2030.

Pasalnya, Misnawaty telah dilantik oleh Aisyah Thisia Agustiar Sabran di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (6/3/2025).

Dalam amanatnya, Aisyah Thisia Agustiar Sabran mengatakan, wujud dan peran strategis Dekranasda sangat diperlukan di bidang industri kerajinan, terutama kerajinan yang bernuansa kearifan lokal, dalam upaya meningkatkan kesejahteraan para perajin dan Industri Kecil Menengah.

“Salah satu fungsi penting kita Dekranasda yaitu sebagai pembina bagi pelaku industri kerajinan yang berbasis Sumber Daya Alam dan Budaya. Hal tersebut menuntut Dekranasda untuk terus berinovasi dan berkreasi, dalam rangka menghasilkan produk-produk kerajinan unggulan daerah yang dapat bersaing di pasar global,” ujarnya.

Lanjut dikatakan, industri kerajinan memiliki peranan yang cukup strategis dalam perekonomian nasional, karena secara historis sangat lekat dengan keseharian kehidupan rakyat Indonesia.

“Oleh sebab itu, produk kerajinan bisa menjadi andalan mata pencaharian, terutama dengan pemanfaatan sumber daya kita di Kalimantan Tengah dan pengembangan kearifan lokal,” imbuhnya.

Ia berharap ke depannya Rencana Kerja Dekranasda dapat terus meningkatkan pembinaan kemampuan para pengrajin untuk mengembangkan produk-produk kerajinan di kabupaten/kota yang berdaya saing, serta memperluas pemasaran atau marketing, baik dalam bentuk offline maupun online.

“Berkembangnya para pengrajin akan berefek positif terhadap perekonomian daerah, dan sekaligus turut berperan serta dalam melestarikan budaya daerah,” pungkasnya.(Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Awal Menjabat, Bupati Bartim Sampaikan Pidato Perdana di Gedung DPRD

        Pengunjung : 140 Tamiang Layang, Betang.tv – Awal menjabat sebagai Bupati kabupaten Barito Timur, …

Tinggalkan Balasan