Pemko Palangka Raya Gelar Rapat Persiapan Keberangkatan CJH 2025


Palangka Raya, Betang.tv – Pastikan kesiapan teknis dan administratif menjelang keberangkatan para jamaah, serta untuk menyelaraskan koordinasi antar instansi yang terlibat dalam pelaksanaan ibadah haji.

Wakil Walikota, Achmad Zaini memimpin rapat Persiapan Keberangkatan Calon Jamaah Haji Kota Palangka Raya Kloter 4 dan 6 Tahun 1446 H/ 2025 M, berlangsung di Ruang Rapat Peteng Karuhei I, Kantor Walikota setempat, Rabu (30/4/2025)

“Rapat ini bertujuan untuk memastikan kesiapan teknis dan administratif menjelang keberangkatan para jamaah, serta untuk menyelaraskan koordinasi antar instansi yang terlibat dalam pelaksanaan ibadah haji. Sehingga pada saat keberangkatan Jemaah Haji Kota Palangka Raya berjalan lancar,” kata Zaini.

Turut hadir dalam rapat tersebut, diantaranya Plt Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Palangka Raya, Kapolresta atau yang mewakili, Kabag Kesra Kota Palangka Raya, Kabag Prokom Kota Palangka Raya, Kabag Umum Kota Palangka Raya, Kabag Hukum Kota Palangka Raya, perwakilan pihak PO Logos Kota Palangka Raya serta undangan lainnya.(Red)


Periksa Juga

Ditandai dengan Pemukulan Katambung, Festival Palangka Raya Tahun 2025 Resmi Dibuka

       Pengunjung : 164 Palangka Raya, Betang.tv – Ditandai dengan pemukulan katambung oleh Walikota Fairid …