125 Peserta Ikuti Penguatan Satu Data Kapuas, Wabup: Kebijakan Harus Berbasis Data Valid


Kuala Kapuas, Betang.tv — Wakil Bupati Kapuas, Dodo, SP, membuka resmi kegiatan Rencana Aksi Prinsip Satu Data Indonesia (Metadata), Sosialisasi Romantik, dan Literasi Statistik Kabupaten Kapuas Tahun 2025 di Aula Bapperida Kapuas, Kamis (27/11/2025).

Kegiatan yang diprakarsai Diskominfosantik Kapuas ini dihadiri Sekda Kapuas, pejabat perencanaan, serta operator pengelola data dari seluruh SOPD. Sekitar 125 peserta mengikuti agenda yang dimulai pukul 08.30 WIB tersebut.

Acara diisi pemaparan materi dari BPS Kapuas dan dilanjutkan pengisian metadata, sekaligus menjadi ruang strategis memperkuat tata kelola data di lingkungan Pemkab Kapuas. Dalam laporan panitia, ditegaskan bahwa kegiatan ini bertujuan mewujudkan data prioritas yang berkualitas, selaras dengan prinsip Satu Data Indonesia, serta meningkatkan literasi data sektoral.

Saat menyampaikan sambutan, Wakil Bupati Dodo menegaskan bahwa data akurat adalah fondasi utama pembangunan di era digital.

“Data yang akurat, mutakhir, dan terpadu menjadi kunci perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembangunan,” ujarnya, mengacu pada Perpres Nomor 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia.

Meski demikian, ia mengakui implementasi SDI di daerah belum sepenuhnya optimal. Tantangan masih muncul pada ketersediaan data, penerapan prinsip SDI, hingga keterbatasan SDM pengelola data. Karena itu, ia menyerukan penguatan kolaborasi antarinstansi.

“Mari kita wujudkan tata kelola data yang baik, sehingga setiap kebijakan benar-benar berbasis data yang valid dan dapat dipertanggungjawabkan,” pungkasnya.(Rby/Red)


Periksa Juga

Lewat APKASI Peduli Bencana, Pemkab Kapuas Ulurkan Bantuan untuk Aceh–Sumatera

        Pengunjung : 126 Jakarta, Betang.tv – Pemerintah Kabupaten Kapuas kembali menunjukkan komitmennya dalam aksi …