Jakarta, Betang.tv, — Semangat Isen Mulang atau pantang mundur dari tanah Kalimantan Tengah siap menggema di jantung ibu kota. Pengurus Pusat Pemuda Katolik tengah mematangkan persiapan Seminar Nasional “Isen Mulang untuk Indonesia”, yang akan digelar pada Sabtu, 8 November 2025, pukul 17.00–21.30 WIB, di Aula Edmund Campion Lt. 7, Gedung Ignatius Kolese Kanisius, Jl. Menteng Raya No. 64, Jakarta Pusat.
Momentum ini bukan sekadar peringatan 27 tahun penganugerahan gelar Pahlawan Nasional kepada Tjilik Riwut, melainkan upaya membumikan kembali nilai-nilai perjuangan dan nasionalisme dari sosok legendaris Kalimantan Tengah itu. Semangat Isen Mulang — pantang mundur dalam memperjuangkan kebenaran dan persatuan — dihadirkan sebagai energi moral baru bagi generasi muda di tengah tantangan kebangsaan masa kini.
Acara ini bakal menghadirkan Kepala Staf Kepresidenan RI, Dr. Muhammad Qodari, S.Psi, M.A., sebagai pemberi Keynote Speech. Pembukaan akan dilakukan secara istimewa oleh Anastasi Ratna Hawun Meiarti dan Anakletus Tarung Tjandrautama Riwut, dua putra-putri Pahlawan Nasional Tjilik Riwut yang mewarisi semangat pantang menyerah sang ayah.
Para pembicara lintas bidang juga siap memberi perspektif segar, di antaranya:
– Drs. Marthin Billa, M.M., Presiden Majelis Adat Dayak Nasional (MADN)
– Andina Thresia Narang, Anggota DPR RI Dapil Kalimantan Tengah
– RD. Yohanes Kurnianto Jehatut, Sekretaris Eksekutif Kerawam KWI
– Drs. F. Hasiholan Siagian, M.Ikom, Wakil Pemimpin Redaksi Majalah HIDUP
Egi Praginanta: “Isen Mulang Adalah Energi Moral untuk Anak Muda”
Ketua Panitia Egi Praginanta menegaskan, semangat Isen Mulang harus dimaknai sebagai dorongan progresif untuk melahirkan gerakan anak muda yang tak gentar menghadapi perubahan.
“Isen Mulang bukan hanya semboyan daerah, tapi kompas moral bagi siapa pun yang ingin berbuat bagi bangsa. Kami ingin membangun ruang perjumpaan lintas iman, adat, dan generasi, agar semangat Dayak yang inklusif dan nasionalis bisa menjadi inspirasi Indonesia,” ujar Egi.
Ia menambahkan, antusiasme publik terhadap kegiatan ini terus meningkat, dengan peserta yang mendaftar dari berbagai kota di Indonesia.
“Kami ingin acara ini hidup — bukan hanya di ruang seminar, tapi di hati anak muda Indonesia,” tambahnya.
Sementara itu, Freddy Simamora, Panitia Pengarah, menekankan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kontribusi konkret Pemuda Katolik dalam meneguhkan kembali identitas kebangsaan melalui kearifan lokal.
“Isen Mulang adalah pesan universal tentang keberanian dan keteguhan. Dari Kalimantan Tengah, kita kirimkan semangat pantang mundur untuk memperkuat solidaritas nasional,” tegas Freddy.
Seminar ini terbuka untuk umum dan gratis, dengan fasilitas e-sertifikat bagi peserta yang hadir. Pendaftaran dapat dilakukan melalui tautan resmi: “bit.ly/isenmulang2025” (http://bit.ly/isenmulang2025).
Lebih dari sekadar forum diskusi, “Isen Mulang untuk Indonesia” diharapkan menjadi ruang aktualisasi nilai-nilai kebangsaan yang lahir dari tanah Dayak — nilai keberanian, persaudaraan, dan cinta tanah air — untuk menyalakan kembali api pantang mundur di hati generasi muda Indonesia. (Rilis)
betangTV SALURAN HIBURAN | INFORMASI | DAN BERITA
