Medsos Salah Satu Sarana Efektif Dalam Memasarkan Produk Secara Online

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Palangka Raya, BetangTv News
Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) merupakan kelompok yang dibentuk oleh masyarakat dan untuk masyarakat yang secara mandiri dan kreatif mengelola informasi untuk pemberdayaan masyarakat.

“KIM sekaligus sebagai perpanjangan Pemerintah untuk ikut aktif terlibat dalam menyebarluaskan informasi yang positif secara swadaya,” kata Ketua TP PKK Kota Palangka Raya, Avina Fairid Naparin saat menghadiri Pembinaan dan Pemberdayaan KIM yang dilaksanakan di Kafe Kampung Seberang, Kelurahan Pahandut Seberang Kota Palangka Raya, Kamis (27/10/2022).

Istri orang nomor satu di Kota Cantik ini melanjutkan, sebagai upaya pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19, dirinya mendukung KIM agar terus berkembang dan produktif sebagai salah satu upaya yang dilakukan dengan mengikuti perkembangan teknologi digital yang dapat membantu para pelaku usaha baik mikro maupun makro untuk meningkatkan strategi bisnis melalui model desain publikasi produk.

“Aplikasi digital dapat membantu dalam strategi pemasaran digital seperti desain untuk media sosial, pembaharuan katalog online dan sebagainya,” imbuh Avina.

Peranan aplikasi digital marketing, beber Avina, saat ini sangat bermanfaat untuk digunakan dalam memperkenalkan produk, khususnya melalui media online yang dapat dimanfaatkan untuk memasarkan produk atau brand dari para pelaku usaha.

Avina menambahkan bahwa media sosial (medsos) merupakan sarana pemasaran yang efektif untuk menjangkau dan meraih banyak pelanggan, oleh sebab itu dibutuhkan aplikasi sosial media marketing untuk membantu pemasaran.

“Manfaat yang dirasakan yaitu dapat membantu bisnis atau usaha dalam pemasaran secara online sehingga dapat menguntungkan bisnis yang dijalankan,” tutup Avina.

Sebagai informasi, kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kota Palangka Raya ini diikuti 25 peserta dari KIM binaan yang ada di Kota Palangka Raya.(Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Wakil Ketua II DPRD Bartim Membuka Bintek Wirausaha Baru IKM

        Pengunjung : 368 Tamiang Layang, Betangtv – Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Barito Timur, …