Kunjungi Gereja Katedral Saat Perayaan Natal, Ini Pesan Fairid Naparin

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Palangka Raya,  BetangTV News, – Walikota Palangka Raya,  Fairid Naparin, SE dan jajaran Forkopimda didampingi Forum Komunikasi Antar Umat Beragama (FKUB) Kota Palangka Raya,  berkesempatan  mengunjungi sejumlah Gereja dan rumah ibadah dalam rangka Perayaan Natal, Sabtu sore (24/12/2022). Kedatangan orang nomor satu di Kota Palangka Raya dan jajaran disambut Ketua Dewan Pastoral Paroki Katedral Santa Maria, Julius Situngkir dan Anggota FKUB Kota Palangka Raya,  Josef Dudi.

Tujuan kedatangan Fairid Naparin dan rombongan ini adalah untuk memastikan persiapan ibadah perayaan Natal berjalan lancar.

“Saya ingin melihat langsung terkait persiapan perayaan Natal di tempat ibadah, sekaligus menjamin kepada Umat Kristiani, dapat menjalankan Ibadah Natal tanpa gangguan-gangguan atau hambatan-hambatan. Alhamdullilah, semuanya sampai saat ini berjalan baik,” ungkap Fairid.

Ia menuturkan, hari raya keagamaan pada dasarnya membawa pesan perdamaian, yakni saling menghargai dan menghormati. Menurut dia, momentum Natal ini menegaskan kembali kehidupan berbangsa dan bernegara yang dilindungi konstitusi berdasarkan ideologi Pancasila.

Fairid bersyukur warga Kota Palangka Raya sampai saat ini masih menjaga dan  menjunjung tinggi toleransi diantara warga satu sama lain.

“Kita hidup di dalam kebersatuan, di dalam keberagaman dan itu artinya perdamaian, saling menolong, saling membantu,” ujarnya.

Sebelum meninggalkan Katedral,  Walikota  menyerahkan bingkisan Natal kepada Pastor Paroki Katedral Santa Maria yang diwakili oleh Ketua DPP, Julius Situngkir. (RED)

 

 


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Upaya Pencegahan Karhutla, BPBD Kota Palangka Raya Tingkatkan Patroli di Wilayah Rawan Terbakar

        Pengunjung : 535 Sumber Foto : BPBD Kota Palangka Raya Palangka Raya, Betang.Tv – …