Helikopter Mi 8 Milik BNPB Mendarat Darurat di Mendawai Seberang

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Pangkalan Bun, Betang.Tv – Beredar video di media sosial sebuah Helikopter milik Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dikabarkan mendarat darurat di Kalimantan Tengah (Kalteng), Rabu (26/7/2023), sekitar pukul 15.00 WIB.

Helikopter berjenis Mi-8 dengan nomor registrasi EX-08042 itu mendarat darurat di lahan gambut Kelurahan Mendawai Seberang, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar).

Atas kejadian itu, tim dari TNI Angkatan Udara (TNI-AU) Lanud Iskandar Pangkalan Bun pun dikerahkan ke lokasi untuk membantu proses evakuasi.

Danlanud Iskandar Letkol Pnb Widi Nugroho membenarkan atas kejadian itu. “Benar, untuk penyebab heli tersebut mendarat darurat akan disampaikan nantinya,” ucapnya singkat.

Terpisah, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kobar Syahruni juga membenarkan peristiwa ini.

“Betul, info lengkap dengan pihak Lanud Iskandar,” tukas Syahruni.(Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Wakil Ketua II DPRD Bartim Membuka Bintek Wirausaha Baru IKM

        Pengunjung : 367 Tamiang Layang, Betangtv – Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Barito Timur, …