Palangka Raya, Betang.Tv – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Agustiar Sabran dan Edy Pratowo hadiri pelaksanaan rapat pleno pengundian nomor urut peserta untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kalimantan Tengah tahun 2024 di Kantor KPU Kalimantan Tengah, Senin (23/9/2024).
Pasangan Agustiar Sabran dan Edy Pratowo (GUSEDY) dalam pengundian tersebut mendapatkan nomor urut tiga yang resmi ditetapkan oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Tengah.
Agustiar Sabran mengajak kepada seluruh peserta pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kalimantan Tengah tahun ini untuk bersama beradu gagasan dan ide dalam upaya membangun Kalimantan Tengah.
“Mari kita beradu gagasan, beradu ide untuk membangun Kalimantan Tengah ini,” ungkapnya.
Sementara Edy Pratowo menjelaskan dengan hasil nomor urut tiga yang mereka dapatkan, ia menekankan bahwa pihaknya siap menjadi keberlanjutan kepemimpinan Kalimantan Tengah Berkah.
“Alhamdulillah kita telah mendapatkan nomor urut dengan angka tiga, tentunya dengan begitu kami siap untuk menjadi keberlanjutan kepemimpinan untuk Kalimantan Tengah semakin Berkah,” jelasnya.
Lebih lanjut, ia berharap pelaksanaan kontetasi demokrasi Kalimantan Tengah tahun ini bisa berjalan dengan baik dan damai.
“Tentunya kita harap, kontetasi demokrasi kali ini bisa berjalan dengan baik dan damai,” pungkasnya.
Diketahui Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Tengah telah menetapkan jadwal pelaksanaan kampanye, yakni dimulai tanggal 25 September 2024 hingga enam puluh hari kedepan.(Ahaf)