Pejabat Fungsional Diskominfosantik Kapuas Ikuti Bimtek Platform Digital Kemitraan KIM

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Kuala Kapuas, Betang.tv – Pejabat fungsional Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Kabupaten Kapuas mengikuti Bimbingan Teknis Platform Digital Kemitraan Bagi Komunitas Informasi Masyarakat (KIM), berlangsung di di Hotel Neo Palangka Raya, Kamis (24/4/2025).

‎Kegiatan ini diikuti oleh dua orang pejabat fungsional Pranata Humas, H Gusti Mahfuz, Dedy serta satu orang perwakilan KIM Kapuas UD Nabil Rahan Rotal dari pusat kerajinan rotan Desa Pulau Telo.

“KIM adalah kelompok yang dibentuk oleh masyarakat dari masyarakat dan untuk masyarakat yang secara mandiri dan kreatif melakukan kegiatan pengelolaan informasi dan pemberdayaan masyarakat dalam rangka meningkatkan nilai tambah taraf kehidupannya sebagai lembaga masyarakat yang bergerak di bidang pengelolaan informasi,” ucap
Kadis Diskominfosantik Provinsi Kalteng, Agus Siswandi pada pembukaan kegiatan tersebut.

‎Bimtek ini dihadiri Kepala Diskominfo Kota Palangka Raya, Saipullah, Kepala Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik Diskominfosantik Provinsi Kalteng, Edi Juardi, Pejabat Struktural di Lingkungan Diskominfosantik Provinsi Kalteng, Pejabat Fungsional Pranata Humas Provinsi, Kabupaten/ Kota se-Kalteng, serta Peserta Bimtek KIM dari Kabupaten/ Kota se-Kalteng.

Disela kegiatan juga dilakukan peninjauan hasil kerajinan olahan dari KIM Kota Palangka Raya, kegiatan berlangsung selama dua hari, sejak Kamis 24 April 3025 hingga 25 April 2025.(Rby/Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Bakal Bangun MPP, Bupati Pulpis Teken Surat Hibah Tanah

        Pengunjung : 660 Pulang Pisau, Betang.Tv – Bupati Pulang Pisau (Pulpis) Pudjirustaty Narang, secara …

Tinggalkan Balasan