Palangka Raya, Betang.tv – Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran, secara resmi membuka Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) Katolik I Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah tahun 2025, yang digelar di GOR Indoor Jalan Tjilik Riwut Km 5, Palangka Raya, Jumat malam (21/11/2025).
Kedatangan Gubernur bersama unsur Forkopimda Provinsi Kalimantan Tengah dan Pemerintah Kota Palangka Raya disambut hangat oleh Uskup Palangka Raya, Mgr. Aloysius M. Sutrisnaatmaka, MSF, serta Ketua Umum Panitia Pesparani, Sutoyo dan jajaran. Suasana penyambutan kian meriah dengan sorak sorai umat Katolik yang hadir dari berbagai daerah di Kalimantan Tengah.
Pelaksanaan Pesparani yang digagas Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD) Provinsi Kalimantan Tengah ini berlangsung pada 21 –24 November 2025, sekaligus menjadi momentum bersejarah bagi umat Katolik di wilayah Keuskupan Palangka Raya.
Ketua Panitia Pesparani I, Sutoyo, dalam laporannya menyampaikan bahwa sebanyak 11 kabupaten/kota berpartisipasi dan mengirimkan kontingen terbaik untuk mengikuti berbagai mata lomba, mulai dari paduan suara, mazmur, tutur Kitab Suci, hingga cerdas cermat rohani. Lomba terbagi dalam beberapa kategori usia: anak-anak, remaja, Orang Muda Katolik (OMK), dan dewasa.
Sutoyo menegaskan bahwa tujuan Pesparani bukan sekadar kompetisi seni liturgi, melainkan sarana pembinaan iman, penguatan spiritualitas, serta upaya mempererat persaudaraan umat Katolik dan semangat kebangsaan dalam keberagaman. Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah atas dukungan penuh dalam terselenggaranya kegiatan keagamaan ini.
Dalam sambutannya, Gubernur Agustiar Sabran mengapresiasi kerja panitia dan antusiasme peserta. Ia menekankan bahwa Pesparani harus dimaknai sebagai ungkapan iman dan bentuk pelayanan kepada Tuhan, bukan hanya perlombaan.
“Kegiatan ini bukan hanya kompetisi. Ini adalah wujud pembangunan spiritual dan budaya yang memperkuat karakter masyarakat Kalimantan Tengah,” ujarnya.
Gubernur juga mengajak umat Katolik untuk terus bersinergi membangun Kalimantan Tengah bersama seluruh elemen masyarakat, sejalan dengan falsafah Huma Betang dan visi Kalteng Berkah.
Menurutnya, Pesparani menjadi ruang pembinaan persaudaraan dan kebersamaan di tengah keberagaman agama, suku, dan budaya di Bumi Tambun Bungai.
Untuk menambah semarak acara, panitia menyediakan berbagai doorprize, termasuk satu unit mobil, belasan sepeda motor, serta puluhan hadiah menarik lainnya. Selain itu, tersedia hadiah utama khusus berupa paket ziarah rohani ke Yerusalem untuk delapan orang, sebagai bentuk perhatian dan apresiasi dari Gubernur Agustiar Sabran kepada umat Katolik Kalimantan Tengah. (Red)
betangTV SALURAN HIBURAN | INFORMASI | DAN BERITA
