PWI Kalteng Salurkan Sembako Untuk Wartawan dan Warga Terdampak Banjir Kalsel

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

 

Palangka Raya, BetangTv News – Selama tiga hari melakukan penggalangan dana antar wartawan dan media, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Tengah, menyalurkan donasi ke korban banjir di Kalimantan Selatan.

Penyaluran donasi dilakukan pada Sabtu, 23 Januari 2021, melalui PWI Provinsi Kalimantan Selatan.

Ketua PWI Provinsi Kalimantan Tengah, HM Harris Sadikin mengungkapkan, pengurus, anggota, pihak media maupun mitra kerja yang mendonasikan bantuan luar biasa. Sangat banyak respon yang diberikan hingga akhirnya hanya dalam tiga hari, bantuan yang terkumpul cukup banyak.

Keberangkatan bersama relawan pemain sepakbola, Persepun FC, ditengah hujan bertolak sebanyak empat mobil menuju Kalsel.

“Bantuan yang sudah terkumpul di Sekretariat PWI Kalteng berupa beras 1.335 kilogram, mie instan 130 dus, dan snack 25 dus. Rencananya saya bersama Sekretaris PWI Kalteng Ika Lelunu yang mengantarkan langsung ke Banjarmasin,” ungkap Harris, usai memimpin doa bersama keberangkatan.

Harris mengatakan, donasi diberikan pengurus, dan angota PWI maupun perusahaan media serta mitra kerja. Gerakan sosial dari PWI Kalteng merupakan bentuk solidaritas terhadap wartawan yang menjadi korban banjir. Tidak hanya untuk wartawan, PWI Kalteng mempersilakan bantuan dibagikan untuk yang membutuhkan.

Harris menjelaskan berdasarkan hasil komunikasi dengan Ketua PWI Kalsel, Zainal Helmi, cukup banyak wartawan yang terkena dampak banjir. Karena itu, prioritas bantuan menyasar kepada wartawan dulu. Ketika dirasakan cukup, nanti dipersilakan PWI Kalsel mengatur untuk warga yang membutuhkan.

“PWI Kalteng juga bersama sama sahabat Persepun FC, menuju ke Kalsel untuk membantu penyaluran donasi PWI Kalteng. Nanti juga bersama PWI Kapuas melakukan donasi ke Kalsel,” sebut Harris.(Gbn/Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa Imbangan ( TMMD ) Ke- 122 TA. 2024 “Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan Di Wilayah

        Pengunjung : 417 Tamiang Layang,Betangtv -Moment Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa Imbangan ( …