Palangka Raya Darurat Bencana Banjir

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Palangka Raya, BetangTv News – Kota Palangka Raya dinyatakan dalam keadaan darurat bencana banjir, terhitung dari tanggal 15 November 2021.

Pernyataan itu disampaikan Walikota Palangka Raya Fairid Nafarin kepada awak media usai mengukuhkan Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) di Rumah Jabatan Walikota, Senin (15/11/2021).

“Banjir kali ini jauh lebih parah dari banjir sebelumnya. Karena itu kita mempersiapkan posko dan tenda darurat dibeberapa titik, seperti di komplek Mendawai, Pahandut Sebarang dan daerah lainnya. Termasuk suplay air bersih bagi daerah yang parah,” ujar Fairid.

Meski banjir parah, lanjut Fairid, suplay dan ketersediaan sembako tidak ada masalah, sebab arus suplay dari Kapuas dan Banjarmasin tetap lancar.

Selain menyiapkan tenda darurat, pihaknya juga menyiapkan tim kesehatan dengan menyiagakan ambulan dibeberapa titik rawan. Diharapkan adanya tim terpadu, mampu meminimalisir korban.

Adapun kawasan yang terkena banjir parah meliputi 17 Kelurahan dan warga terdampak mencapai 9.00O orang lebih.

Kegiatan pengukuhan Forum Pengurangan Resiko Bencana dihadiri Dandim 1016 Palangka Raya, Kolonel Infanteri Rofiq Yusuf, S.Sos, yang memberi apresiasi adanya tim relawan yang tergabung dalam forum itu.

Dikatakan, forum ini sebagai bentuk dukungan pihaknya terhadap penanganan bencana dalam hal ini juga TNI akan berperan bersama para relawan.

Adapun jumlah anggota forum yang dikukuhkan sebanyak 46 orang yang kompeten pada bidangnya masing-masing. Dan diharapkan mampu menjadi mitra pemerintah daerah dalam mengurangi risiko bencana baik bencana alam maupun non alam.(Drt/Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Ketua Pemuda Batak Bersatu: Pembangunan di Kalteng Harus Berkelanjutan

        Pengunjung : 377 Palangka Raya, Betang.Tv – Kontestasi demokrasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalimantan Tengah …