Pemkab Bartim  Melepas Keberangkatan Kontingen Kafilah

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Tamiang Layang, Betangtv News, – Pemerintah kabupaten Barito Timur (Bartim) Provinsi Kalimantan Tengah melepas keberangkatan 30 peserta Kontingen Kafilah menuju provinsi kota Palangka Raya dalam rangka mengikuti kegiatan festival Seni dan Qasidah ke IX.

Pelepasan peserta Kafilah sebelumnya telah disiapkan dan keberangkatan tersebut mendapat sambutan dari Bupati Bartim, Ampera AY Mebas, SE.,MM yang dibacakan langsung oleh Sekretaris daerah, Panahan Moetar dan juga diikuti oleh jajaran Pemkab Bartim serta perwakilan Forkompimda, peserta Kafilah di aula kantor Bupati, Rabu (26/10/2022).

Dalam sambutannya, Bupati Bartim menyampaikan bahwa kegiatan tersebut adalah kegiatan tahunan. Disamping itu Bupati berharap agar para peserta dapat mengikuti kegiatan dengan baik sehingga menjadi sebuah kebanggaan untuk membawa nama baik daerah.

Usai kegiatan, kepada awak media, Panahan Moetar mengatakan bahwa pelepasan peserta Kontingen tersebut diharapkan dapat membawa nama baik Bartim untuk lebih meningkat di tingkat nasional.

“Hari ini kita bersyukur bisa melaksanakan pelepasan untuk kafilah kita mengikuti seni dan qasidah di tingkat Provinsi Kalimantan Tengah. dan kita berharap peserta dari kabupaten Barito Timur untuk bisa melaksanakan qasidah dengan baik, di samping memperoleh keberhasilan kita juga berharap peserta dapat menjaga kesehatan hingga pada saatnya kembali,” ucap Panahan.

Pada kesempatan tersebut, Pria yang mengenyam jabatan tertinggi di Pemkab Bartim ini mengingatkan dan berharap agar peserta dapat menuju prestasi hingga tingkat nasional walaupun dalam keterbatasan.

“Kita berharap banyak apa yang pemerintah inginkan pembinaan spiritual, keagamaan kita tetap berjalan dengan baik,” harap Panahan.

Sementara, ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) kabupaten Bartim Lembaga Seni dan Qasidah Indonesia (LSQI) Nur Sulistio S.Pdi menjelaskan bahwa pihaknya mendapat dukungan dari Pemkab Bartim dan pihak lainya, baik dari anggaran maupun tenaga untuk mensupport peserta Kontingen Kafilah ke IX tersebut.

“Terima kasih kepada pemerintah kabupaten Barito Timur begitu juga dari Kementrian agama Barito Timur sejauh ini telah melakukan pembinaan dan koordinasi kepada LSQI ini sehingga kemarin di tanggal 22 dan 23 kita sudah melakukan tahap persiapan,” terang Nur Sulistio.

Pria yang juga masih aktif menjabat sebagai Ketua DPRD Bartim ini berharap peserta yang sudah melewati seleksi dari 42 peserta di kirim 30 peserta di setiap cabor baik peserta putra dan putri.

“Mudah-mudahan nanti ada nomor yang mewakili di tingkat nasional yang dari semua nomor ada 10 cabang baik putra-putri, anak-anak dan remaja, maupun dewasa jadi ada dari pembina, official sebanyak 30 peserta rombongan yang kita berangkatkan,” pungkasnya. (Jetry)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Kampanye Dialogis, Paslon ARAH Sampaikan Visi Misi di 3 Desa

        Pengunjung : 386 Tamiang Layang, Betangtv – Memasuki hari ketiga, Pasangan calon (Paslon) Nomor …