Jelang Idul Adha, Pemprov akan Salurkan Hewan Kurban ke Desa di Kalteng


Palangka Raya, Betang.tv – Menyambut Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah/2025 Masehi, Pemerintah Provinsi (Pemprov) akan menyalurkan hewan kurban kepada 1.432 Desa Definitif dan 7 Desa Persiapan di Kalimantan Tengah (Kalteng).

Hal tersebut diungkapkan Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng Edy Pratowo saat memimpin Pra Rapat Koordinasi (Rakor) Penyelenggaraan Pemerintahan Desa Tahun 2025, berlangsung di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur setempat, Jumat (16/5/2025).

Untuk mendukung lancarnya proses penyaluran tersebut, Wagub mengimbau kepada seluruh Pemerintah Desa agar segera mengajukan usulan permohonan sesuai dengan ketentuan yang tercantum dalam edaran resmi yang telah disampaikan sebelumnya.

“Pengajuan usulan ini merupakan syarat administratif guna memastikan penyaluran hewan kurban dilakukan secara adil, tepat sasaran, dan sesuai dengan kebutuhan masing-masing desa,” ujarnya.

Selain itu, Wagub mengimbau agar Kepala Desa senantiasa menjalin koordinasi dan hubungan yang harmonis dengan seluruh Babinsa dan Bhabinkamtibmas di wilayah masing-masing.

“Mari kita bangun chemistry, bangun kebersamaan untuk mewujudkan Kalteng Berkah, Kalteng Maju, dan Kalteng Sejahtera,” tutupnya.(Red)


Periksa Juga

Apel Besar, Gubernur Kalteng: Tidak Boleh Terkotak-Kotak, Kita Harus Bersatu

       Pengunjung : 165 Palangka Raya, Betang.tv – Gubernur H Agustiar Sabran pimpin Apel Besar …

Tinggalkan Balasan