Sekda Kapuas Dorong Optimalisasi Sawah Cetak untuk Ketahanan Pangan


Kuala Kapuas, Betang.tv — Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas, Usis I Sangkai, memimpin rapat pemanfaatan lahan sawah pada lokasi barang tersedia hasil program cetak sawah Tahun Anggaran 2024, di Ruang Rapat Kantor Bupati Kapuas, Rabu (28/1/2026).

Rapat yang dihadiri perangkat daerah terkait ini membahas langkah strategis agar lahan sawah yang telah dicetak dapat segera dimanfaatkan secara optimal dan berkelanjutan guna memperkuat ketahanan pangan daerah.

Dalam arahannya, Usis menekankan pentingnya koordinasi lintas OPD agar lahan sawah yang tersedia tidak terbengkalai dan benar-benar memberi manfaat bagi petani.

“Lahan yang sudah dicetak harus segera dikelola dengan perencanaan yang matang. Sinergi seluruh OPD mutlak diperlukan agar pemanfaatannya maksimal dan berdampak langsung pada peningkatan produksi pertanian,” ujarnya.

Usis menegaskan, komitmen pemerintah daerah tidak berhenti pada penyediaan lahan semata, tetapi juga mencakup dukungan sarana prasarana, sistem irigasi, serta pendampingan kepada petani demi keberlanjutan pengelolaan.

“Program cetak sawah ini merupakan bagian dari upaya memperkuat ketahanan pangan daerah. Karena itu, pengelolaannya harus tepat sasaran dan berkesinambungan,” tambahnya.

Melalui rapat tersebut, pemerintah daerah berharap terbangun kesepahaman dan tindak lanjut konkret antarperangkat daerah, sehingga lahan sawah hasil program cetak sawah 2024 mampu meningkatkan produktivitas pertanian sekaligus kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kapuas.(Rby/Red)


Periksa Juga

Pemkab Kapuas Bergerak Cepat, Penegasan Batas Basarang–Kapuas Barat Dimulai

        Pengunjung : 134 Kuala Kapuas, Betang.tv – Pemerintah Kabupaten Kapuas bergerak cepat menuntaskan persoalan …

Tinggalkan Balasan