Palangka Raya, BetangTv News – Sejumlah guru dan tenaga pendidik (tendik) di bawah kewenangan Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palangka Raya telah menjalani vaksinasi Covid-19.
Hal itu diungkapkan Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian pada Disdik Kota Palangka Raya Agus, Kamis (3/6/2021).
Agus yang juga merupakan koordinator vaksinasi guru-guru di Kota Palangka Raya ini menyampaikan, pada awal bulan Mei lalu Disdik bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya, telah membuka posko vaksinasi bagi para guru tingkat TK, SD dan SMP.
“Nah, dari data per 2 Juni 2021 setidaknya ada 2.309 orang guru telah divaksinasi,” ungkap Agus.
Data tersebut jelas Agus, terdiri dari 75 orang guru PAUD/TK divaksin tahap pertama dan 308 orang pada tahap kedua. Berikutnya ada 375 orang guru SD divaksin tahap pertama dan 876 orang pada tahap kedua. Kemudian 123 orang guru SMP divaksin tahap pertama serta 552 orang divaksin pada tahap kedua.
Sementara itu terhitung tanggal 2 Juni sampai 9 Juni mendatang, kembali akan dilakukan vaksinasi dosis pertama bagi guru dan tendik di Kecamatan Bukit Batu yang dilaksanakan di SMP 5 Palangka Raya, Puskesmas Tangkiling, SDN 1 Tumbang Tahai, SDN 2 Tangkiling, SDN 1 Sei Gohong dan BOSF Nyaru Menteng.
“Ada 5 pusat kesehatan yang melayani vaksinasi seluruh guru dan tendik tersebut, yakni PK Menteng, PK Marina, PK Kalampangan, PK Rakumpit dan PK Tangkiling,” beber Agus.
Disebutkan Agus, setidaknya sudah ada 50 persen lebih guru dan tendik telah mengikuti vaksinasi dari sekitar 4 ribu lebih guru yang ada se Kota Palangka Raya.
“Vaksinasi ini tidak lain sebagai persiapan menyambut sistem pembelajaran tatap muka (PTM) yang direncanakan berjalan pada tahun ajaran baru 1 Juli mendatang. Karenanya ditargetkan harus ada 80 persen guru dan tendik sudah mengikuti progran vaksinasi Covid-19,” demikian Agus.(Red)