MUC dan Dewan Pers Gelar FGD Kemerdekaan Pers

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

MUC dan Dewan Pers Gelar FGD Kemerdekaan Pers

Palangka Raya, BetangTv News- PT Multi Utama Risetindo (MUC) adalah salah satu lembaga riset dan konsultan yang telah ditunjuk
Dewan Pers, sebagai pelaksana serangkaian kegiatan Survei Indeks Kemerdekaan Pers Tahun
2019 di Kalteng.

Terkait itu, Focus Group Discussion (FGD) digelar dan menghadirkan sejumlah narasumber atau informan ahli dari sejumlah Pemimpin Redaksi Media cetak dan Online di Kalteng, pimpinan
organisasi profesi wartawan dari Komisi Informasi Publik (KIP) Kalteng, Ketua Ombudsman
Kalteng, dan Humas Polda Kalteng, Kamis (29/8/2019) di salah satu hotel di Kota Palangka Raya.

Kegiatan FGD atau diskusi bersama ini bertujuan Survei Indeks Kemerdekaan Pers Tahun 2019 di
Kalteng, juga dihadiri nara sumber anggota Dewan Pers, Agus Sudibyo, Annota Monitoring FGD IKP
yangh juga Sekretaris Dewan Pers, Saefudin dari Dewan Pers dam Anggota Pokja Dewan Pers, Dwi
Ajeng Widarini.

Kepala Data Processing PT MUC, lyan Johannis yang juga selaku tenaga ahli dalam kegiatan survei IKP tersebut menyatakan, aspek dalam kegiatan survey IPK tersebut terdiri dari lingkungan fisik dan politik, aspek lingkungan ekonomi
kemudian aspek lingkungan hukum, selanjutnya dijabarkan menjadi 20 indikator.

“Survey IPK ini nantinya diharapkan ada tindak lanjutnya, sehingga
dapat menjadi acuan kebijakan dari Pemerintah, DPRD, untuk mendukung kemerdekaan pers di
Indonesia dan di daerah,” pungkasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Kalteng, Ming Apriady mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan setiap tahun.

“Kegiatan ini guna meningkatkan kualitas SDM wartawan, pengelolaan media yang profesional dan pendidikan pentingnya kemerdekaan pers di Indonesia,” tutupnya.(Wahyu/Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Kehadiran Dusmala di IKN Perkokoh Kebersamaan

        Pengunjung : 568 Balikpapan, Betang.Tv – Kerukunan Warga Dayak Dusun Maanyan dan Lawangan (KWD …