Fairid Dampingi Kepala BNPB Kunjungi Karhutla dan Rumah Oksigen

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Fairid Dampingi Kepala BNPB Kunjungi Karhutla dan Rumah Oksigen

Palangka Raya, BetangTv News -Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin mendampingi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo dalam kunjungannya di Kota Palangka Raya.

Kunjungan Kepala BNPB di Kota Palangka Raya tersebut diawali dengan mengunjungi UPT Puskesmas Tangkiling, Kecamatan Bukit Batu untuk melihat dan
memberikan semangat kepada pasien yang terpapar kabut
asap.

Kemudian dilanjutkan ke Nyaru Menteng untuk melihat perawatan Orang Utan yang juga mengalami
penurunan kesehatan akibat asap yang terjadi di Kota Palangka Raya.

Pemantauan dilanjutkan ke KM 23 Jalan Tjilik Riwut, karena disitu terjadi kebakaran hutan dan lahan
yang berdekatan dengan Taman Nasional Sebangau serta dilanjutkan mengunjungi Rumah Oksigen di RSUD Doris Silvanus.

Fairid pada kesempatan itu mengatakan, untuk mengerti tentang kehidupan harus menyatu dengan alam, tidak ada yang boleh dipaksakan semua akan terjadi
dengan sendirinya. Mari berhenti membakar lahan lihatlah dampak dari apa yang dilakukan terhadap alam.

“Mari kita peduli lingkungan, sayangi dan cintai bukan asap yang kita hirup tapi napas kehidupan dan
anugerah yang Maha Kuasa akan dirasakan kepada generasi anak cucu kita. Kita menjaga alam, alam menjaga kita. Alhamdulillah tadi sempat hujan di Palangka Raya sehingga bisa mengurangi kabut asap ini,” tutupnya.(Me/Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

UU KIP Atur Pengecualian Keterbukaan Informasi Soal Pertahanan

        Pengunjung : 479 Jakarta, Betang.Tv – Dalam debat ketiga Capres bertema Pertahanan, Keamanan, Hubungan …