Bank dan Kantor Pos Sasaran Sosialisasi Satgas Covid-19 Palangka Raya

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Palangka Raya, BetangTv News – Terus berupaya dalam mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19 di Kota Palangka Raya, Tim dari Satgas Gugus Covid-19 Kota Palangka Raya melakukan patroli sekaligus sosialisasi pengawasan dan pencegahan ke Bank dan Kantor Pos setempat, Rabu (1/4/2020).

Ada tiga lokasi sasaran sosialisasi tersebut, diantaranya, PT TASPEN, Bank BTPN dan Kantor Pos.

Giat yang dipimpin oleh Ketua Tim Pengawasan, Iptu I Ketut Warsa ini dilakukan sebagai upaya pencegahan Covid-19 di wilayah Kota Palangka Raya dan sebagai upaya kewaspadaan terhadap resiko penyebaran dan penularannya.

Tim mengimbau para karyawan dan nasabah yang mayoritas pensiunan TNI, Polri, dan ASN ini untuk memakai masker dan menjaga jarak saat mengambil gaji pensiunannya.

“Kami juga memberikan imbauan tentang menjaga kebersihan badan, lingkungan, dan menjaga kesehatan. Kami juga mengimbau pimpinan bank dan karyawan untuk menyiapkan tempat cuci tangan bagi para nasabah,” tandas Ketut.(Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Nilai Terbaik, Jurnalis Betang Tv Ikuti 4 Sertifikasi Keahlian di Tempo Institute

        Pengunjung : 498 Palangka Raya, Betang.Tv – Penyajian informasi akurat dan edukatif tidak terlepas …