Mengejutkan, Walikota Palangka Raya Positif Corona

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Palangka Raya, BetangTv News – Mengejutkan plus sedih ketika mengetahui Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin terkonfirmasi positif virus Corona atau Covid-19.

“Iya benar, hasil swab positif,” ungkapnya, Senin (27/4/2020) malam.

Fairid membeberkan bahwa dirinya dua kali melakukan tes swab. Pertama hasilnya dinyatakan negatif. Namun, ketika pemeriksaan swab kedua hasilnya terkonfirmasi positif Covid-19.

Orang nomor satu di Kota Cantik ini menuturkan bahwa dirinya tidak merasakan gejala apapun. Bahkan hingga saat ini tidak mengalami keluhan atau sakit apapun.

“Saat ini sudah isolasi. Insya Allah semua baik-baik saja dan mohon doa semuanya,” tutup Fairid.(Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Bagaimana Negara dan Komunitas Kesehatan Hadir dalam Meningkatkan Kesehatan dan Kesejahteraan Perempuan dan Bayi Baru Lahir

        Pengunjung : 305 DR. Marselinus Heriteluna, S.Kp, MA  *Praktisi Pendidikan Kesehatan (Perawat) Tulisan tematik …