Majelis Ta’lim Al Firdaus Datangkan Penceramah Kondang

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Majelis Ta’lim Al Firdaus Datangkan Penceramah Kondang

Palangka Raya, BetangTv News – Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriah tahun 2019 Masehi, Majelis Ta’lim Al Firdaus Jalan G. Obos XII Kota Palangka Raya dengan mendatangkan penceramah kondang dari Banjarmasin Ustaz Rahmah Hidayat MBA yang mengangkat tema Sang Pencerah, Mukjizat Ilmiah Rasulullah dalam Mendidik Umatnya.

Diketahui, ustaz Rahmah tersebut seorang motivator tingkat nasional yang sudah beberapa kali mendapatkan penghargaan dan juga penulis buku International Best Seller Muhammad SAW Sang Pemenang.

Ketua pengajian, Dra. Hj. Norhidayah mengatakan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan dan memantapkan sikap taqwa kepada Allah SWT, meningkatkan dan memantapkan kecintaan kepada Rasulullah Muhammad SAW.

Selanjutnya juga meningkatkan silaturrahim antar ibu-ibu majelis ta’lim di lingkungan G. Obos dan ibu-ibu komplek Palangka Permai terkhusus untuk anggota majelis ta’lim Al Firdaus serta menebarkan syiar Islam yang rahmatallil’alamiin.

“Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari pembina Majelis Ta’lim, yakni Bapak Drs. H. Abd. Rahman, M.Ag, sehingga beliau cukup sibuk dalam ikut mempersiapkan kegiatan ini. Dan kita berharap dari kegiatan ini agar kita semua selalu dalam rahmat Allah dan mendapatkan syafa’at Rasulullah Muhammad SAW,” tukas Norhidayah.

Sementara itu, penceramah dalam menyampaikan ceramahnya menggunakan Sci-Fi Multimedia sehingga para jamaah mudah untuk memahami.

Adapun isi ceramah tersebut, diantaranya Brain Lenguage (Nabi mengusasi bahasa otak manusia, (Neuro Science (Nabi mengajar dengan ilmu prilaku otak), Silent Signals (Nabi mengenal wajah dan mata), Talk Lenguage (Nabi menyampaikan dengan teks bahasa) dan Body Lenguage (Nabi mempraktekan secara non verbal).(Me/Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Upaya Pencegahan Karhutla, BPBD Kota Palangka Raya Tingkatkan Patroli di Wilayah Rawan Terbakar

        Pengunjung : 479 Sumber Foto : BPBD Kota Palangka Raya Palangka Raya, Betang.Tv – …