Meningkat, Empat Pasien Covid-19 Positif di Kalteng

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Palangka Raya, BetangTv News – Jumlah pasien positif Covid-19 di Kalimantan Tengah kembali meningkat.

Ketua Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi
Kalteng, Leonard S Ampung
mengatakan, pada hari Rabu 25 Maret 2020 jumlah pasien
positif COVID-19 kembali bertambah dan totalnya menjadi empat orang.

“Satu orang pasien positif COVID-19 ini riwayat perjalanannya, pernah melakukan perjalanan atau mengikuti kegiatan di luar Kalimantan,” ungkap Leonard.

Leonard menguraikan, untuk jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) saat ini 248 orang, terbanyak ada di Kota Palangka Raya berjumlah 75 orang.

Sedangkan Pasien Dengan Pengawasan (PDP) berjumlah 40 orang, hasil negatif 28 orang, serta menunggu hasil laboratorium berjumlah 8 orang.(Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Ini Pesan Pemuda Kalimantan Tengah di Hari Jadi Kota Palangka Raya Ke-67

        Pengunjung : 453 Palangka Raya Betang.Tv- Tokoh muda Kalimantan Tengah sekaligus Demisioner Wakil Presiden …