Waket I DPRD Bartim Sambangi Warga Di Desa Beruyan

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Tamiang Layang,  BetangTvNews, – Sebagai Person In Charge (PIC) yang juga menjabat Wakil ketua (Waket) I DPRD kabupaten Barito Timur di desa Beruyan, Kecamatan Raren Batuah, kembali serahkan santunan secara simbolis Klaim meninggal dunia atau santunan warisan kepada ahli waris penerima atas nama Litani sebagai Istri dari Almarhum Kardeson, warga Desa Beruyan yang merupakan nasabah dari rekening Proteksi Allianz.

Sebelum dilaksanakan penyerahan simbolis, juga dilaksanakan sosialisasi mengenai manfaat rekening Proteksi Allianz, turut hadir sebagai pembicara sekaligus mewakili Vision Allianz adalah PIC Kantor Vision Allianz Barito Timur, Ariantho S Muler yang juga sekaligus sebagai Wakil Ketua DPRD Barito Timur yang terlaksana di balai Desa Beruyan, kecamatan Raren Batuah, Rabu (06/04/2022).

Pada kegiatan tersebut, penyampaian materi sosialisasi disampaikan Ariantho bahwa rekening Proteksi Allianz lebih kepada Proteksi untuk biaya berobat dan santunan.

“Kita tidak menonjolkan investasi tapi lebih kepada Proteksi ujar nya dan inilah komitmen Allianz kepada nasabah nya ketika mengalami sakit atau pun tutup usia,” jelasnya.

Menurut Ariantho sampai saat ini sejak Maret 2021 Allianz masuk ke Barito Timur sudah lebih 800 juta nilai Klaim baik biaya berobat dengan kartu HSCP Allianz dan berupa santunan yang diberikan kepada nasabah di Barito Timur.

Tampak jelas suasana haru terliat pada saat penyerahan simbolis Klaim meninggal dunia kepada ahli waris penerima santunan yang dilaksanakan di balai Desa Beruyan tersebut.

Ariantho S Muler menjelaskan bahwa santunan dari Allianz ini tidak bisa menggantikan kesedihan keluarga atas dipanggilnya salah satu anggota keluarga.

“Tapi paling tidak dengan ada santunan ini dapat meringankan beban keuangan dari keluarga yang di tinggalkan oleh kepala keluarganya Ibu Deli anak dari Almarhum,” ucap Ariantho.

Disisi lain, Deli yang mewakili keluarga dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Allianz atas di cairkannya santunan tersebut dan uang santunan sudah masuk ke rekening nasabah langsung dari Allianz tanpa ada potongan sedikit pun sesuai dengan yang tertera di buku kontrak Polis.

“Almarhum ayah kami menabung dengan Rp. 300 ribu per bulan. Namun baru saja menabung 3 bulan, kami sekeluarga menerima Total santunan Rp. 28.099.064. Ini sangat berarti bagi kami untuk menyelesaikan pembiayaan makam ayah kami tercinta,” ungkapnya.

Lebih lanjut dikatakan Deli, walaupun ayah kami sudah tidak ada tapi kami bangga kepada almarhum ayah kami karena beliau sangat menyayangi kami, bahkan sudah meninggalkan warisan bagi kami melalui program rekening Proteksi Allianz,” tutup Deli dengan mata berkaca-kaca.

Diketahui, untuk saat ini Allianz sudah mempunyai kantor di Barito Timur tepat nya di Jl. A. Yani Tamiang Layang dan segera akan beroperasi, hanya tinggal menunggu perangkat dan kelengkapan kantor yang akan di kirim dari pusat.(Jetry/Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Ini Pesan Pemuda Kalimantan Tengah di Hari Jadi Kota Palangka Raya Ke-67

        Pengunjung : 453 Palangka Raya Betang.Tv- Tokoh muda Kalimantan Tengah sekaligus Demisioner Wakil Presiden …