Kepala DPMPTSP Kalteng Masuk Kategori 10 Peserta Terbaik Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II

  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Foto ; Wagub Kalteng H. Edy Pratowo saat memberikan Surat Tanda Tamat Pelatihan (STTP) kepada Sutoyo

Palangka Raya, Betang.Tv, – Strategi Akselerasi Peningkatan Investasi (SI-IPIN) di Provinsi Kalimantan Tengah mengantarkan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Kalimantan Tengah (DPMPTSP Prov. Kalteng) Sutoyo masuk dalam 10 peringkat terbaik pada Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Angkatan XXXIV yang ditutup secara langsung oleh Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng H. Edy Pratowo, di M Bahalap Hotel Palangka Raya, Sabtu (16/12/2023).
Menurut keterangan yang dibacakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Kalimantan Tengah (BPSDM Prov. Kalteng) selaku penyelenggara yang bekerja sama dengan Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI), Kepala DPMPTSP Sutoyo meraih peringkat 8 (delapan) terbaik dari 60 orang peserta pelatihan dengan kategori Sangat Memuaskan.
Sutoyo mengungkapkan kegembiraannya dapat masuk kategori 10 besar. Ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak dan stakeholder yang telah terlibat dan membantu selama penyusunan proyek perubahan ini berlangsung. “Secara khusus saya menyampaikan terima kasih banyak kepada pihak yang telah terlibat membantu selama ini, khususnya kepada Mentor dan Widyaiswara yang telah melakukan pembimbingan dalam proses implementasi,” ujarnya.
Adapun tindak lanjut dari pelaksanaan jangka menengah dan jangka panjang proyek perubahan ini, Sutoyo menyampaikan harapannya agar proyek perubahan ini terus berlanjut di masa yang akan datang dan bukan hanya sebatas untuk pemenuhan tugas akhir/seremonial saja. “Dengan adanya kemudahan bagi pelaku usaha untuk mengakses data dan peta potensi investasi Kalimantan Tengah melalui pemanfaatan teknologi informasi harapannya mampu menarik sebanyak-banyaknya investor untuk berinvestasi di daerah guna mewujudkan Kalteng Makin BERKAH,”  pungkas Sutoyo.
Sekedar informasi, SI-IPIN merupakan sebuah sistem untuk memberikan kemudahan akses informasi dalam rangka memperkenalkan potensi investasi daerah menjadi lebih efektif dan efisien yang bertujuan menarik lebih banyak investor dari dalam maupun dari luar negeri.
Turut hadir pada kegiatan ini antara lain Deputi Bidang Kebijakan Pengembangan Kompetensi ASN LAN RI Muhammad Taufiq yang hadir secara virtual, Kepala BPSDM Prov. Kalteng Rahmawati, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov. Kalteng Sri Widanarni, Sekretaris Daerah Kabupaten/Kota se-Kalteng, Kepala BPS Kalteng Eko Marsoro, Kepala Perangkat Daerah Kalteng dan perwakilan unsur Forkopimda. (Red)


  •  
  •  
  •  
  •  
  •   
  •  

Periksa Juga

Nilai Terbaik, Jurnalis Betang Tv Ikuti 4 Sertifikasi Keahlian di Tempo Institute

        Pengunjung : 498 Palangka Raya, Betang.Tv – Penyajian informasi akurat dan edukatif tidak terlepas …